Berhasil, Cara Screen Shot di Laptop Lenovo, Acer, Dell, Toshiba DLL


Well, sejatinya nyaris tidak ada perbedaan saat anda mau melakukan screen shot pada laptop lenovo, dell, Acer, Asus, Axioo dan merk laptop lainnya. Cara screen shot di laptop yang memakai sistem operasi windows 7, 8 atau windows 10 memang ada sedikit perbedaan dalam beberapa stepnya. Perbedaan itu ketika anda memakai aplikasi bawaan windows.

Alur Cara Screen Shot di Laptop

Beragam cara untuk mengambil tangkapan layar bisa anda jumpai disini. Memang ada yang sekedar memanfaatkan sumber daya bawaan di sistem operasi windows itu sendiri, ada juga yang memaksimalkan pemakaian software pihak ketiga. Bermuara dari sana, semua jalur yang ada sudah kami rangkum disini dengan tepat guna.

Screenshot atau biasa di singkat dengan SS merupakan gambar yang dihasilkan dari tangkapan layar. Screenshot ini bisa anda lakukan dengan beberapa cara. Ada 2 cara yang bisa anda lakukan untuk mendapatkan screen shot dari layar laptop atau PC komputer anda. Pertama, memakai aplikasi bawaan windows yang secara default sudah tertanam pada laptop. Cara kedua, mendownload aplikasi khusus untuk skrinsut layar laptop.

Memakai Aplikasi Bawaan Windows

Pengguna OS Windows 8 dan 10

Tak harus Lenovo ya, merk laptop lain, entah itu Acer, Dell, HP dan lainnya, selama sistem operasi yang digunakan adalah Windows 8 atau 10, bisa memakai cara yang kami share dibawah ini

1. Lihat keyboard laptop anda lalu cari tombol Windows + PrtSc (Print Screen SysRq)

2. Pencet 2 tombol itu secara berbarengan
3. Nanti layar akan berkedip sesaat, setelah anda memencet 2 tombol tadi (yang menandakan Screen shot telah diambil).

Biasanya hasil screenshot-an tadi akan otomatis tersimpan di folder pribadi pictures (pada laptop anda).

Dengan demikian, proses mengambil gambar screenshot-an telah beres.

Pengguna OS Windows 7

Tak perlu risau, anda yang memakai Sistem Operasi Windows 7 bisa menerapkan langkah dibawah ini dengan mudah.

Agak sedikit berbeda dengan OS Windows 8 dan 10. Kali ini tombol yang digunakan hanyalah memakai tombol PrtSc SysRq (Print Screen). Yap, hanyalah 1 tombol saja, anda hanya perlu pencet tombol itu, otomatis anda telah mengambil Screenshot dilayar laptop. Namun untuk menampilkannya, anda harus mem-paste hasil SS tersebut (bisa memakai paint). Dibawah ini secara lebih terperinci:

  • Buka layar/halaman di laptop yang ingin di Screenshot
  • Tekan PrtSc
  • Buka Paint. Caranya klik Start lalu ketik Paint dan Enter
  • Lalu Paste (Ctrl + V) hasil screenshot tadi di paint
  • Save atau bisa anda edit terlebih dahulu

Kombinasi pad > Alt + PrtSc

Cara ini tidak ada bedanya dengan cara yang telah kami sampaikan diatas. Setelah anda memencet Alt+PrtSc berbarengan, anda Paste hasilnya ke Paint dengan menekan Ctrl+ V bersamaan. Nah disana bisa langsung anda simpan dengan menekan Ctrl+S atau bisa anda lakukan proses editing (suka-suka anda).

Via Aplikasi Snipping Tool

Memang ada beberapa cara yang bisa anda pilih untuk membuat tangkapan layar di desktop windows. Ini juga cara yang berbeda namun tetap memakai aplikasi yang tertanam di windows itu sendiri. Aplikasi yang disebut Snipping tool ini memang tidak terlalu familiar jika dibandingkan dengan tombol PrtSc. Caranya:

  1. Buka aplikasinya, dengan cara pencet tombol Windows + A

    cara-menyambung-wifi-ke-laptop-windows-terkini-7226053
  2. Lalu ketikkan Snipping Tool
  3. Buka dengan mengklik aplikasinya
  4. Silahkan klik kiri mouse, lalu seret mouse ke area yang mau di screenshot
  5. Lepaskan mouse jika area yang ingin di SS sudah ter-cover semua
  6. Setelah itu hasilnya bisa langsung di save atau edit lagi. Selesai.

FasStone Capture 5.3

Aplikasi ini memang sangat populer dan kami selaku admin DemiNasi.COM juga memakai aplikasi yang satu ini. Aplikasi ini ada yang berbayar dan juga tersedi versi free-nya. Yang ingin kami rekomendasikan adalah FastStone versi 5.3. Langkahnya:

  • Download versi Free disini > https://faststone-capture.informer.com/5.3/
  • Instal Aplikasinya
  • Silahkan anda buka, disana ada banyak fitur termasuk jika anda ingin mengedit dll.

Catatan: Untuk versi diatasnya, terutama FasStone versi 9.3 keatas tidak kami rekomendasikan. Yang kami rekomendasikan hanyalah versi 5.3. Alasannya: Karena Versi 5.3 selalu Free alias gratis. Untuk yang versi 9.3 keatas anda hanya bisa memakai versi trialnya 30 hari, setelah habis masa trialnya anda harus membayar jika ingin memakainya kembali. Jadi kami sarankan anda mendownload versi 5.3 saja. Fungsinya tidak kalah dengan versi diatasnya.

Via Aplikasi PicPick

Aplikasi untuk menangkap gambar screenshot lainnya yaitu PicPick. Fiturnya juga cukup lengkap. Silahkan anda download aplikasinya disini: https://picpick.app/en/. Ada 2 pilihan, anda bisa mendownload versi gratis atau juga versi berbayarnya. Fitur untuk versi gratisnya memang nyaris tidak ada beda dengan yang berbayar. Hanya saja bagi penggunaan yang free, anda akan menemukan “iklan” yang mungkin mengganggu saat anda memakai aplikasinya.

Aplikasi ini tersedia versi installed dan juga versi portable-nya. Silahkan anda pilih sesuai keinginan.

Via Aplikasi Monosnap

Selain fastStone Capture, admin DemiNasi.COM juga memakai aplikasi monosnap. Aplikasi ini gratis dan fiturnya cukup lengkap. Selain itu cara penggunaannya tidak beda jauh dengan FastStone, yaitu sangat mudah. Bahkan untuk yang baru pertama kalipun, tidak akan kesulitan memakainya.

Ada banyak pilihan yang bisa anda terapkan pada screenshot yang mau diambil. Mau capture seluruh halaman bisa, mau hanya sebagian saja bisa dan terpenting aplikasi ini selalu menyediakan versi GRATIS. Silahkan anda download disini: https://monosnap.com/download.

Aplikasi monosnap ini juga tersedia versi web browsernya. Dengan begitu anda juga bisa menginstal monosnap di Chrome.

Baca juga: Begini Cara Membersihkan Layar Laptop Cepat & Aman 100%

Demikian cara screen shot di laptop Lenovo, Acer, Dell, Axioo, HP dan merk laptop lainnya. Cara ini bisa diterapkan pada OS Windows terbaru seperti Windows 10, 8 atau Windows 7. Untuk via aplikasi bawaan windows kami rekomendasikan anda memakai Print Screen. Sedangkan bagi anda yang ingin memakai aplikasi diluar bawaan windows, kami lebih merekomendasikan memakai Monosnap dan atau FastStone Capture versi 5.3.

Leave a Reply